MANADO, CARIKABAR. ID - Pelaksanaan oprasi Pasar Murah Pemerintah Kota Manado, bekerjasama dengan Perumda Pasar Manado dan Barang Kerjasama Antar Umat Beragama (BKSAUA) Kota Manado, di sejumlah tempat, disambut baik oleh masyarakat khususnya yang berpenghasilan rendah.
Kegiatan Pasar Murah ini digelar secara bergilir di tiap Kelurahan Kota Manado, selama memasuki bulan suci Ramadhan, yang bertujuan untuk menekan harga sembako menjelang hari raya Idul Fitri.
Salah satu warga Kelurahan Paniki Bawah, bernama Jeanette Manurip mengatakan, dengan adanya pasar murah ini dapat membantu masyarakat dalam memperoleh sembako dengan harga murah.
“Puji syukur, dengan pasar murah ini, harganya masih lebih murah daripada harga di pasaran, programnya sangat membantu kami, ucap Jeanette.
Terpantau, ratusan masyarakat Kota Manado, khusus di lokasi pasar murah, terlihat bersemangat dan antusias menghadiri kegiatan operasi pasar murah yang bertempat di halaman Gereja Katolik Yesus Gembala Baik Paniki Bawah, Jumat (14/03/2025).
Sementara itu, Pastir Paroki Gereja Katolik Yesus Gembala Baik Paniki Bawah, Alexius Wilar, Pr mengapresiasi kegiatan pasar murah yang sangat membantu umat dan masyarakat sekitar.
"Saya tentunya berharap program Pemerintah Kota Manado, yang sangat membantu umat dan masyarakat ini, dapat terus dilaksanakan, " kata Pastor Wilar.
*Middle*
0 $type={blogger}: