Kamis, 06 November 2025

KP Remaja GPdI Gelar Rakernas dan Rakornas Pertegas Nomenklatur Pelayanan

SHARE


MANADO, CARIKABAR. ID -
Komisi Pusat Pelayanan Remaja GPdI melaksanakan kegiatan Rapat Kerja Nasional dan Rapat Koordinasi Nasional, dalam rangka evaluasi tindak lanjut dari hasil Rakernas tahun 2024 di Jakarta,bertempat di Hotel Amaris Manado, (06/11/2025).


‎Kegiatan tersebut di hadir langsung, Ketua Umum Majelis Pusat GPdI, Pdt Johnny Weol, M. Th,MM,M.Div,di dampingi, Departemen PWJ, Pdt Ronny Luwuk, S. Th, Ketua KP Remaja, Pdt Daniel Turangan,S.Th dan Sekretaris MD GPdI Sulawesi Utara, Pdt Hanny Awuy, M. Th.


‎Ketua Umum GPdI, Pdt Johnny Weol, mengapresiasi agenda KP Remaja dalam menindaklanjuti visi pelayanan di lingkup GPdI, khususnya di bidang pelayanan remaja.


‎"Saya berharap dengan acara Rakernas dan Rakornas ini, semua peserta dapat menyampaikan ide-ide yang brilian demi kemajuan pelayanan remaja GPdI. Jangan kegiatan ini di jadikan tempat kumpul biasa atau  forum ini hanya di jadikan debat kusir, manfaatkan kegiatan ini sebaik-baiknya, akhirnya selamat mengikuti acara ini dengan baik," kata Pdt Weol.


‎Sementara itu, Ketua KP pelayanan Remaja, Pdt Daniel Turangan menjelaskan, kedua agenda penting ini dalam rangka memastikan program kerja KP yang kemudian dijadikan pedoman bagi pelayanan remaja.


‎"Hasil dari keputusan bersama dalam forum ini akan kemudian di teruskan di tingkat komisi daerah, sebagai pedoman pelaksanaan kegiatan di lingkup pelayanan remaja," ucap Pdt Turangan.



‎Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara, melalui Sekretaris, Pdt Hanny Awuy merasa bersyukur sebagai tuan rumah pelapelaksanaan iven nasional Pelayanan Remaja.


‎"Kami berharap kegiatan ini akan berdampak baik bagi perkembangan dan kamajuan pelayanan, di bidang remaja," sebut Pdt Hanny yang di tugaskan juga berdoa menutup ibadah pembukaan.



‎Ketua panitia pelaksana, Pdm Natalia Kumendong, SH, MH dalam laporannya, jumlah perserta samapai pada pembukaan acara, sebanyak 65 orang, terdiri dari, utusan Komisi Pusat, Komisi -Komisi Daerah.


‎"Semoga kegiatan ini dapat berdampak baik dan mohon maaf jika ditemukan masih ada kekurangan dari kami panitia dalam mempersiapkan agenda ini," harap Pdm Natalia didampingi Fina Luwuk dan Bendahara Siska Jacob.



‎Diketahui acara ini juga dilakukan laucing buku KP Remaja dan KKR bertempat di GPdI Sangat 38 Manado.


‎*Middle*


SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: